Selasa, 27 September 2016

Mac OS X

Lanjut membahas tentang sistem operasi, kali ini saya akan mengulas tentang Mac OS (Macintos). Sedikit yang saya tau tentang Mac OS, adalah sebuah sistem operasi yang dibuat oleh vendor apple yang di buat khusus hanya untuk mengoperasikan komputer notebook apple saja. Mac OS sendiri dibedakan menjadi 2 jenis yaitu Mac OS Klasik dan mac OS X mengapa demikian, Mac OS "Klasik" merupakan sistem operasi yang diciptakan oleh vendor raksasa apple tersebut pada tahun 1984 hingga seri Mac OS 9.Tidak hanya itu, Mac OS klasik dikenal sebagai sistem yang tidak memiliki sembarang command line atau baris perintah karena menggunakan user interface (UI) sepenuhnya. Sedangkan Mac OS X adalah rilisan selanjutnya dari Mac Os 9, yang lebih pastinya banyak pembaruan, salah satunya memiliki unsur - unsur BSD Unix dan OpenStep.

Kelebihan dari Mac OS X :

  • Peningkatan dari Multitasking
  • Bisa membaca file yang ada di windows
  • Begitu sebaliknya, dokumen yang dibuat di Mac OS bisa dioperasikan di OS lainnya
  • Lebih kebal dari Virus
  • Sulit dibajak karena Open Sourcecode

Kekurangan dari Mac OS X :

  • Harganya yang relatif mahal karena premium class
  •  Tidak bisa dijalankan dual boot
  • Software kurang begitu lengkap
  • Tidak cocok dalam penggunaan server dan game

KALI LINUX - REINKARNASI BACKTRACK

kali ini saya akan membahas tentang linux terbaru, yakni KALI LINUX, reinkarnasi dari linux backtrack. mengapa demikian, karena saya dulunya juga pengguna backtrack, jadi saya tertarik untuk mengulas tentang LINUX BACKTRACK. Generasi sebelumnya, untuk para mastah hacking pasti tau mengenai populernya dulu linux backtrack, sebuah distro linux yang digunakan untuk sebuah keamanan jaringan, karena di linux backtrack banyak sekali tools yang digunakan khusus untuk hacking yang siap pakai dan backtrack yang terakhir sekarang adalah Backtrack 5 vers R3. Informasi yang saya ketahui, bahwa KALI LINUX sekarang lebih stabil, dan setelah saya mencobanya ternyata memang benar, dan tools yang ada di KALI LINUX lebih terupdate dan ada tambahan - tambahan tools yang lebih keren untuk sebuah keamanan.

KELEBIHAN KALI LINUX

Menurut pendapat saya sendiri, kelebihan dari KALI LINUX adalah dari segi hacking, karena di dalam KALI LINUX menyediakan lebih dari 300 tools yang di prioritaskan untuk hacking seperti METASPLOIT yang bisa hack komputer dalam suatu jaringan, jadi kita bisa keluar masuk sesuka hati hahaha. Namun tidak segampang itu juga, itupun juga harus belajar lagi mengenai METASPLOIT.

KEKURANGAN KALI LINUX

Di dalam kelebihan pasti ada kelemahan, disini saya lebih menyinggung ke hacking juga dalam kelemahannya. Pasalnya untuk melakukan hacking yang maksimal semua tools di KALI LINUX kebanyakan masuk dalam terminal, sehingga kita harus di tuntut untuk menghafal semua perintah yang ada di dalam terminal. Makanya kalo enggak hafal codingnya ya harus repot bawa tutornya kemana mana hahaha...

SEKILAS TENTANG KALI LINUX











Windows 10

Peluncuran windows terbaru, yakni Windows 10 pada tanggal 30 September 2014 merupakan versi windows terakhir yang di rilis oleh microsoft. Pasalnya kita tidak tahu mengapa demikian windows menghentikan perilisan windowsnya, namun semoga saja microsoft menciptakan sistem yang lebih maksimal untuk kebutuhan pengguna di seluruh dunia.

namun yang jadi pertanyaan, mengapa tidak menggunakan nama Windows 9 tapi malah menggunakan nama Windows 10, karena agar dalam update windows nanti tidak terlalu banyak yang menyulitkan user. Perubahan signifikan dalam windows 10 ini bertujuan meningkatkan pengalaman para pengguna agar para pengguna yang menggukan Personal Computer (PC) yang tidak menggunakan layar sentuh lebih efisien. Namun disamping itu juga di dalam sebuah windows pasti masih memiliki kelebihan dan kekurangan, apa sajakah itu? mari kita ulas semua yang ada di Windows terbaru ini.


KELEBIHAN WINDOWS 10
  1. Kompatible Dengan Semua Perangkat
Inilah terobosan baru dari windows 10, tidak hanya pengguna Personal Computer (PC) atau notebook saja yang bisa menggunakannya, tapi bisa juga digunakan di dalam smartphone ataupun di dalam tablet tertentu. Jadi, pengguna windows bisa menikmatinya di segala perangkat dengan nyaman dan efisien

      2. Dilengkapi Teknologi Virtual Desktop

Lanjut dalam keunggulan windows 10, inilah yang tidak dimiliki oleh generasi sistem operasi yang sebelumnya, sebuah teknologi yang diciptakan dengan tema dan tujuan yang berbeda.

Saya pun berfikir mengapa demikian, apa keistimewaan dari teknologi tersebut? setelah saya utak atik bahwa, teknologi tersebut memudahkan kita dalam berpindah desktop dengan cepat dan memudahkan pengguna untuk mencari file dengan akurat.

      3. Start menu yang elegan

Banyak para pengguna dalam windows 8 sedikit mengeluh mengenai hilangnya tombol start windows yang ada di dalamnya, karena membingungkan para pengguna windows 7 yang awalnya ada tombol startnya, karena basic dalam pembuatan windows 8 cenderung lebih digunakan dalam tampilan layar sentuh.

Akan tetapi, sekarang dengan adanya update windows 10, kendala itu sudah ditangani oleh microsoft dengan penambahan tombol start windows yang di dalam menunya sedikit lebih simple dan elegan dengan kombinasi tampilan windows 7 dan 8.

KEKURANGAN WINDOWS 10


  1. Windows 10 yang belum selesai
Pasalnya, dalam pembuatan windows 10 ini hanya untuk sekedar test pasar saja, jadi Microsoft belum benar-benar membuat windows 10 seperti yang diinginkan. Masih ada beberapa perbaikan untuk membuat windows 10 bisa digunakan dengan baik bahkan untuk orang awam sekalipun.

       2.Tidak Digunakan Untuk Keperluan Sehari - hari

Karena windows 10 belum mencapai puncaknya, maka dihimbau untuk aktivitas dan multitasking sehari - hari lebih baik menggunakan windows 7 ataupun 8.


Beberapa tampilan windows 10 :

Hasil gambar untuk windows 10